Deskripsi Produk
Bagian sepeda listrik yang sangat penting untuk diperhatikan adalah Brake Lever. Brake Lever sepeda listrik berbeda dengan brake lever sepeda gowes. Perbedaan paling mendasar adalah keberadaan kabel pemutus arus pada brake lever sepeda listrik.
Ciri-ciri brake lever sepeda listrik tidak berfungsi
Posisikan sepeda listrik dengan standar ganda. Coba Anda putar throttle sepeda listrik sehingga motor bergerak. Kemudian, tekan tuas rem untuk roda bagian depan. Jika motor kemudian melambat dan berhenti bergerak, artinya brake lever sepeda listrik bagian rem depan berfungsi dengan baik.
Selanjutnya, kita dapat coba untuk tuas rem bagian belakang. Untuk menghindari kemungkinan kampas rem turut menurunkan kecepatan putaran roda belakang, maka kendorkan mata rem pada drum brake sepeda listrik bagian belakang baru kemudian cek kemampuan brake lever belakang apakah memutus arus, ataukah malah bermasalah (motor tetap berputar ketika tuas rem ditekan).
Anda bisa mendapatkan brake lever sepeda listrik di Toko Sepeda Listrik Prambatan Jaya yang dapat digunakan pada Selis Thunder, Selis Helena, Selis Mandalika, Selis Apollo, Selis Butterfly LE, Selis Hornet, Selis Murai, dan Selis Roda Tiga.
Ulasan
Belum ada ulasan.